Sunday, April 18, 2010

S.A.B.O.R

Photobucket

S.A.B.O.R berdiri sejak 13 oktober 2004, yang di motori lima orang, yakni chibob ( Vocal ), doly ( Guitar ), Force (gitar) Yeba ( Bass ) dan King ( Drum ). Yang beraliran NU Metal. Asal Jakarta, Group band ini berawal dari “ Panggung to Panggung “ atau mengikuti beberapa Event, baik yang di Jakarta bahkan di luar Jakarta. Kami S.A.B.O.R merasa bahwa cara pandang kami memiliki permikiran yang sama mengenai para koruptor yang seEnaknya sendiri memakan duit Rakyat Indonesia yang sengsara.Terutama dalam bermusik kami terinspirasi oleh korupto, sosial sebagai materi lirik lagu kami. Kemudian kami sepakat untuk membuat materi album sendiri bermodalkan kemampuan yang ada.mencoba menciptakan lagu sendiri, yakni menciptakan Syair-syair tentang rakyat yang ditindas, Alam Semesta, dan kesehari-harian Indonesia n sekitar para penghianat, musik kami ingin di dengar untuk semua kalangan.karena kesibukan masing-masing personil S.A.B.O.R sempat mengalami ke vakuman, bahkan sempat terombang-ambing dan nyaris bubar . S.A.B.O.R sempat beberapa kali gonta-ganti personil, karena tidak memiliki kesamaan visi dan misi. Selanjutnya, awal tahun 2006 S.A.B.O.R berusaha untuk membenahi diri, itu pun atas dasar inisiatif dari chibob dan king, dengan berubah sedikit format terhadap S.A.B.O.R.Pertengahan 2006, S.A.B.O.R kembali masuk dapur rekaman untuk membuat ulang hit’s lagu kami Last Chapter dan Wanita Pembunuh, meskipun masih bersifat indie label. Namun ngak membuat kami band Jakarta berkecil hati.dan akhirnya ke sepakatan kami tetap akan konsisten pada visi dan misi kami untuk terus bermusik dan menghasilkan karya-karya terbaik kami, hal ini menunjukkan keseriusan kami dalam bemusik. Akhir tahun 2007 S.A.B.O.R masuk dalam ajang kompilasi bertemakan “ Sound of Color Compilation “ yang di Produksi oleh Home Made record disitu S.A.B.OR dengan lagunya “Wanita Pembunuh “ Dan Pada Agustus 2008 S.A.B.OR Ikut Kompilasi “ Fussion Of Soul “ Yang Di Produksi Oleh CV. Prastasti Indomedia dengan lagu “ Last Chapter “ Mencoba mengenalkan Warna musik baru yang di usung band kami S.A.B.O.R untuk dikenal akrab oleh kalangan masyarakat luas.Dan pada materi album kami ini “ Berjaya Karena di Hina “ yang menceritakan tentang kehidupan yang ada disekitar kami sendiri, mungkin S.A.B.O.R memberikan sedikit sentuhan baru di industri musik cadas, dan ada sedikit perbedaan terhadap band cadas lainnya, materi album kami tersebut mencoba mengusung beberapa unsur, sebut saja NU Metal.band kami juga terinspirasi dari System of a down, Slipknot,Berzerker, Purgatory, Tengkorak dan Kreator. Ada dua hit’s single Yang di jagokan oleh S.A.B.O.R, seperti “ Last Chapter ( Fussion Of Soul ), dan Wanita Pembunuh ( Sound of Color Compilation ) ”. kami sangat berharap, kalau lagu-lagu kami yang ada album Kompilasi atau album S.A.B.O.R ini nantinya diterima oleh semua kalangan,khususnya anak muda. Rencana kedepan kami group band S.A.B.O.Rdan sekarang kami berusaha mengenalkan lagu kami tesebut ke acara komunitas metal, ke sekolah – sekolah, ke kampus-kampus, atau yang lebih dikenal GOES TO KAMPUS.

Personil:
Chibob – Vocal /Growl
Dolly – Guitar
Force – Guitar
Yeba – Bass
King – Drum

Facebook:
S.A.B.O.R

Email:
sabor_death@yahoo.co.id

Base Camp:
Jl. KH.Mas Mansyur Gg.warung ayu,
No.24 Rt.006/017 Kel.Kebon Melati,
Kec.Tanah Abang Jakarta-Pusat. 10230

Contact:
Management S.A.B.O.R
CP : ACHONK 02191116500
: C-bob 021-93387862 / 085714600240

Situs Web:
http://www.myspace.com/Sabordeath

Tracklist:
1. S.A.B.O.R_NEGARA SADIS
2. S.A.B.O.R _ Judgement Days
|Download|

Disini sama sekali ga mendukung Adanya pembajakan Stuff Lokal,, masalahnya beberapa Rilisan disini Udah Lenyap di Pasaran alias Sold Out & ga di Produksi kembali (Mungkin), sehingga banyak para Metalhead harus Bingung kemana musti mendapatkannya, Tetapi, jikalau elo mendapatkan Stuff disini Masih ada.
>> PERHATIAN <<
Ini hanya untuk Review saja,belilah kaset dan CD asli dari artis yang bersangkutan. Agar Mereka Terus Berkarya Dan terus Cintai Musik Dalam Negeri.

No comments: